As Roda Patah, Truk Bermuatan Pasir 10 Ton Terguling di Jalur Lumajang-Jember

LONTARNEWS.COM. I. Jember – Diduga akibat as roda patah, truk bernopol P 9294 UK, yang tengah mengangkut pasir, terguling di Jalan Ki Hajar Dewantoro, Desa/Kecamatan Jombang, Jember. Akibat dari tergulingnya truk berwarna biru yang dikemudikan Rohali (42 tahun) asal Dusun Karanganom, Desa Grenden, Kecamatan Puger, Jember itu, lalu lintas di ruas jalan tersebut sempat terganggu.

Namun beruntung, peristiwa kecelakaan yang terjadi di ruas jalan yang menghubungkan Lumajang-Jember pada Selasa (3/9) sekitar pukul 10.00 Wib, tidak sampai membawa korban. “Saya ambil pasir dari kabupaten Lumajang hendak pulang ke Grenden Puger. Tiba-tiba rem blong dan laju kendaraan tidak bisa saya kendalikan, dan truk saya terguling ke arah selatan jalan, hingga saya terseret tiga meter. Namun beruntung mas saya tidak tergencet badan truk,” ucap Rohali, sopir truk.

Saksi mata lain, Yunan Al Katiri (60), yang melihat peristiwa itu di lokasi kejadian, menjelaskan, kecelakaan di Jln Ki Hajar Dewantoro, bermula dari kondisi truk yang melaju dari arah Lumajang dalam keadaan oleng. “Truk itu dari arah barat ke timur, tiba tiba oleng ke arah kiri dan kanan, lalu truk terguling. Namun sebelum truk terguling, saya melihat ada orang nyeberang dari arah selatan ke barat,” ungkap Yunan al Katiri.

Dari kesaksiannya, Yunan menceritakan, ruas jalan di daerah tempat tergulingnya truk tersebut, kerap terjadi kecelakaan. Bahkan, sekira seminggu lalu di ruas jalan itu ada kejadian serupa, sebuah becak motor (bentor) terjatuh ke sungai sisi sebelah utara jalan raya tersebut.

“Hingga saat ini saya pribadi melihat dan mendengar, kejadian di ruas jalan ini sudah lima kali dengan insiden pagi ini,” kenang Yunan.

Kpolsek Jombang melalui Kasi Humas, Aiptu Agus Priyono, membenarkan kejadian tersebut. Atas kejadian tersebut, bersama Babinsa setempat, Agus Priyono langsung mengatur arus lalu lintas pada sisi kiri dan kanan, karena posisi truk yang terguling tepat berada di tengah jalan raya.

“Truk itu sendiri bermuatan pasir dan di perkirakan memang muatannya berlebih. Untuk saat ini kami amankan sopir guna meminta keterangan pasti perihal kejadian ini. Sementara pengakuan sopir bernama Rohali jika truk oleng karena as roda truk patah,” jelasnya.(*UL)