Potongan video insiden naiknya kru Deep Purple ke atas panggung saat Rhoma dan groupnya memainkan intro Smoke On The Water inipun viral.
Atas terjadinya insiden tersebut Rhoma sendiri mengaku kaget dan sangat menyayangkan. Mengingat, sebelum manggung, Rhoma sudah minta ijin untuk memainkan intro musik dari lagu Smoke On The Water yang diciptakan John Lord itu, dan oke.
Sekarang terlepas dari terjadinya insiden yang menurut pihak promotor konser sudah diselesaikan itu. Pertanyaannya, sebegitu pentingkah sebuah intro lagu, sampai-sampai pihak yang merasa memiliki atau membuat intro musik harus menegur orang lain yang memainkannya?.
Di kalangan pelaku musik, intro merupakan bagian yang sangat penting. Karena dari intro, seseorang akan mendapatkan kesan pertama bagus tidaknya tentang sebuah musik.