LONTARNEWS.COM. I. Jember – Hari Santri yang jatuh pada tanggal 22 Oktober, diperingati dan dirayakan dengan banyak kegiatan. Ada yang menggelar pawai obor, karnaval atau kegiatan lain yang melibatkan banyak peserta.
Di Desa Padomasan, Kecamatan Jombang, dalam rangka menyambut Hari Santri, siwa SD NU Padomasan, menggelar karnaval dengan pakai yang terbuat dari bahan bekas. Kostum tang dikenakan terbuat dari bahan daur ulang kertas dan plastik serta dedaunan.
Kepala SD NU Padomasan, M. Baits Sulthon, menambahkan, bahwa kegiatan karnaval dalam rangka memeriahkan Hari Santri yang digelar tahun ini, sudah yang ke 4. “Kegiatan ini selain pengenalan terhadap cinta lingkungan, juga agar murid didik lebih kreatif terhadap seni. Karena seni dalam mengapresiasikan diri dalam berkarya tidak harus mengunakan bahan mewah, bahan dari daur ulang pun bisa dan hasilnya luar biasa,” tuturnya.
Dia berharap, gelar karnaval yang sudah memasuki tahun keempat ini, bisa lebih berkembang. Rencana ke depan, selain akan menggandeng anak-anak di luar SD NU Padomasan, karnaval ini juga akan mengikutsertakan kalangan dewasa.
“Supaya ini bisa menjadi cikal bakal icon Desa Padomasan dan bisa dikenal hingga taraf nasional,” imbuhnya. (**UL).