“Sikap disiplin dan tertib sudah mulai terlihat dari kader peserta Kemah Restorasi. Dalam latihan baris berbaris salah pertama masih boleh tersenyum, tapi kesalahan itu tidak boleh terulang sampai dua kali,” ucap Aminurrahman, yang melihat latihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) dengan instruktur anggota TNI, itu sebagai pelajaran dalam berorganisasi, khususnya dalam mengurus partai politik.
Dikatakan, Kemah Restorasi di Jember yang merupakan angkatan 1, bisa menjadi model percontohan dalam membangun kekuatan partai.
“Membangun kekuatan partai harus dengan riang gembira, bukan dengan keterpaksaaan,” tandas Ainurrahman, Sekretaris DPW Partai NasDem Jatim, yang pada acara itu hadir bersama sejumlah pengurus DPW Partai NasDem Jatim lainnya.
Sementara Ketua DPD Partai NasDem Jember, H Marsuki AG, dalam sambutannya pada acara penutupan Kemah Restoprasi, itu mengatakan, bahwa Kemah Restorasi yang mengambil slogan “Hadir Dengan Perubahan”, merupakan agenda DPD Partai NasDem Kabupaten Jember yang akan terus digelar di setiap dapil secara bergantian
Marsuki berharap, kegiatan perkemahan ini, bisa menjadi gerbong utama dalam menampung aspirasi rakyat. Karena itu dibutuhkan kesiapan kader yang terdidik melalui pendidikan politik dan penguatan kader, sehingga NasDem tidak bergantung dengan ketokohan.
”Kita menaruh harapan besar, khususnya DPD Partai NasDem Jember, agar kakak-kakak peserta kemah restorasi setelah pulang nanti, secara terus menerus mengenalkan dan mengajak siapa saja ikut masuk Partai NasDem sebagai pilihan politik,”
Ajakan itu lanjut Marsuki, bisa dilakukan kepada saudara, tetangga dekat maupun jauh serta teman dan relasi.
“Kemah Restorasi Hadir dengan Perubahan ini diharapkan menjadikan kader Partai NasDem lebih militan untuk kemenangan Partai NasDem di Pemilu Tahun 2029,”imbuhnya.(*).