“MENGENANG NASIBKU”
Ciptaan; Jazirudin Sjamsuddin (Jasir Syam)
Di kala senja telah tiba, cahaya pun telah suram
Termenung daku seorang, mengenang nasibku
‘Ku coba ‘tuk menghilangkan masa yang telah silam
Cahaya pun makin suram, tanda malam tiba
Tak ‘ku sadari diriku, hari telah larut malam
Namun hatiku selalu tetap kelam
Cahaya bulan mendatang, memancar cahaya perak
Hatiku tetap ‘kan bimbang mengenang nasibku
Tak ‘ku sadari diriku, hari telah larut malam
Namun hatiku selalu tetap kelam
Cahaya bulan mendatang, memancar cahaya perak
Hatiku tetap ‘kan bimbang mengenang nasibku
Hatiku tetap ‘kan bimbang mengenang nasibku