Syukuri Semua Bacaleg Lolos DCS, DPD NasDem Jember Gelar Tumpengan

Lolos 50 bakal calon legislatif dalam daftar calon sementara (DCS) yang didaftarkan ke KPU, dimaknai oleh jajaran pengurus DPD NasDem Jember dan para bacalegnya dengan syukuran. Syukuran yang digelar bersamaan konsolidasi dan sosialisasi DCS, ini dirayakan dengan makan tumpeng bersama di kantor DPD NasDem Jember, Minggu (20/08/2023)

“NasDem tahun 2024 harus menjadi nomor dua tingkat nasional atau setidaknya gradenya naik dibanding yang sudah dicapai sebelumnya,” tegas politisi gaek yang juga tokoh petani tebu itu.

Sebab itu, seperti yang kerap disampaikan, selain menyosialisasikan dirinya, setiap bacaleg juga berkewajiban mengibarkan bendera NasDem.

Bacaan Lainnya

Artinya, target perolehan kursi di setiap tingkatan, mulai dari kabupaten, provinsi, pusat, sebagaimana yang sudah dicanangkan, harus bisa diraih.

Sementara berkaitan dengan kegiatan sosialisasi atau kampanye, diimbau semua bacaleg harus berkoordinasi dengan struktural partai di berbagai tingkatan, dewan pimpinan cabang (DPC) serta dewan pimpinan ranting (DPRt).

Hal yang demikian itu harus menjadi perhatian dari para bacaleg, mengingat mereka (DPC dan DPRt) yang tahu kondisi lapangan.

“Harapan kita, nantinya semua bacaleg lolos DCT. Dan target perolehan kursi yang sudah kita canangkan sejak lama bisa diraih,” harap Marsuki.

Disampaikan, bahwa untuk Pemilu 2024 mendatang, DPD NasDem Jember mwnargetkan 2 kursi untuk DPR RI, 2 kursi DPRD Jawa Timur, dan 14 kursi DPRD Jember. (*).

Loading

Pos terkait