58 Tahun Supersemar, Gegara Mulut Menteri ‘Durno’ Ini, Nyaris Terjadi Perang Saudara

Masyarakat menyaksikan kesatuan-kesatuan tentara yang siap tempur. Di Cijantung Resimen Para Komando Angkatan Darat (RPKAD) sejak pagi subuh setelah dibubarkannya PKI pada 12 Maret 1966, ada kesibukan yang luar biasa. Dengan senjata lengkap dan pakaian tempur, pasukan elit yang sekarang bernama Komando Pasukan Khusus (Kopasus) itu terlihat siaga tempur.

Kesiapsiagaan juga terlihat di markas besar KKO Angkatan Laut di Cilandak. Pasukan elit angkatan laut ini juga menyiapkan pasukan tempurnya lengkap dengan senjata berat dan ringan.

Bacaan Lainnya

Di Cililitan, Pasukan Gerak Tjepat (PGT) AURI, juga sudah melakukan steling dan membuat barikade. Tak ketinggalan pula Menteri Kepolisian, Jenderal Sutjipto Judodiharjo juga sudah menyiapkan brigade mobilnya.

Loading

Pos terkait